WELCOME TO MY BLOG HOPE YOU'RE INSPIRED AND MOTIVATED

Cara Mengganti Nama Album Foto Di Facebook

Jaman sekarang facebook menjadi salah satu situs web terpopuler dan penggunanya yang luar biasa banyak. Di situs tersebut, kita bisa berkomunikasi dengan orang-orang di seluruh dunia yang terhubung dengan kita melalui pertemanan. Selain itu, kita juga bisa menambahkan foto, terutama digunakan sebagai foto profil dan foto sampul. Karena dengan begitu, orang lain bisa mengetahui kita.

Nah, selain menambahkan foto, di facebook juga kita bisa membuat album foto maupun video. Menurut saya, album ini ada untuk memudahkan kita dalam menyimpan foto di facebook, misalnya ketika kebanyakan foto sehingga kita bingung. Album foto bisa kita beri nama sesuai keinginan kita.


Lalu, bagaimana kalau kita ingin mengubah nama album yang sudah ada ? Bisa kok. Sekarang kita baca sama-sama yuk !

Pertama sudah pasti kita harus masuk ke akun facebook kita. Setelah masuk, kita cari profil pribadi kita, bisa dengan mengklik nama akun kita. Setelah itu, pilih tab Foto.


Kemudian pilih Album.


Lalu kita pilih salah satu album foto kita. Disini saya memilih "Album Tanpa Judul".


Setelah tampil info tentang album tadi, saatnya kita merubah nama. Jika ingin merubah nama album yang sudah ada, kita melakukan penyuntingan album. Jadi, pilih Sunting, terletak di sebelah kanan atas.


Kemudian, disebelah kiri atas coba perhatikan sebuah kolom yang berisi nama album yang ingin kita ubah. Seperti saya yang akan mengubah nama "Album Tanpa Judul", jadi terlihat di kolom tersebut. 


Klik pada kolom tersebut hingga tampak kursor untuk mengetikkan nama, dan beri nama sesuai keinginan.


Seperti saya, mengubah nama album tadi menjadi "Foto Pribadi". Setelah mengganti nama, pilih Selesai, pilihan disebelah kanan atas.


Dan saat di cek, berubahlah nama album menjadi "Foto Pribadi". Juga ada keterangan bahwa nama album telah diperbarui beberapa waktu yang lalu. Perhatikan tanda persegi panjang berwarna hijau untuk info pembaruannya, dan warna merah adalah nama album yang baru.


Jadi itulah informasi tentang mengubah nama album foto di facebook.
Gunakanlah media sosial untuk hal yang positif, berbagi informasi yang diperlukan. Jangan berbagi info yang tidak penting.

Semoga bermanfaat. :)

>> BACA JUGA : Cara Mengganti Nama Album Foto Facebook Di HP Android <<

Untuk melihat tutorial ini dalam bentuk video, saya juga sudah menyediakannya. Silahkan tonton video dibawah:


Posting Komentar

6 Komentar

  1. bagaimana kalau saya belum membuat album?

    BalasHapus
  2. Ya buat album terlebih dahulu, baru diubah.

    BalasHapus
  3. Terimakasih pak informasinya, kini saya sudah bisa Merubah nama facebook dengan mudah

    BalasHapus
  4. Jika seseorang membuat album memakai nama profil saya, apakah ketika sy mengganti nama profil saya akan berubahkah juga nama sy dialbum orang tersebut

    BalasHapus

Gunakan bahasa yang sopan saat berkomentar. Jangan melakukan spam. Komentar anda tidak segera dipublikasikan, melainkan harus menunggu persetujuan terlebih dahulu.

Please comment politely and DO NOT SPAM. Your comment will not be published immediately. It must wait for approval first.