Model permainan ini adalah melindungi rumah dari serangan para zombi atau mayat hidup dengan membuat pertahanan. Pertahanan tersebut dibuat dengan menanam banyak jenis tanaman yang sudah disediakan di game. Tanaman-tanaman tersebut memiliki senjata yang berguna untuk membunuh para zombi. Zombi-nya pun terdiri dari banyak jenis.
Plants vs. Zombies merupakan salah satu game yang seru. Disini kita bisa melatih kemampuan dalam menyusun strategi, untuk mengalahkan musuh yang membahayakan keselamatan. Tentunya teman-teman sudah mengetahui game ini. Atau mungkin masih ada yang belum tau? :D Tapi saya yakin kalian semua pasti sudah tau tentang game ini. Yap, karena permainan ini sudah ada cukup lama. Namun meski sudah lama, PVZ ini masih tetap seru untuk dimainkan saat ini.
Dan sebenarnya game ini masih terus dikembangkan. Bahkan saat ini sudah ada sekuel dari Plants vs. Zombies, seperti Plants vs. Zombies 2: It's About Time dan Plants vs. Zombies: Garden Warfare.
Jadi itu adalah info singkat mengenai game Plants vs. Zombies atau Plants vs. Zombies 1. Sekarang saya akan membahas mengenai karakter-karakter dari salah satu tokoh utama permainan ini, yaitu tokoh Tanaman (Plants). Dan yang saya bahas antara lain fungsi tanaman, tingkat kerusakan untuk zombi, harga, dan lama mengisi ulang (recharge).
Selanjutnya, saya juga membahas tokoh utama lain di permainan Plants vs. Zombies ini, yaitu tokoh zombi. Untuk membaca karakter zombi tersebut, silahkan klik beberapa link dibawah ini.
Untuk jumlah, seluruh tanaman di game ini berjumlah 49 tanaman. Namun tidak semua tanaman kita dapatkan pada mode Adventure (level Day, Night, Pool, Fog, dan Roof). Artinya tidak semua tanaman kita dapatkan secara gratis. Dari 49 tanaman, kita mendapatkan 40 tanaman pada mode Adventure secara gratis. Sementara untuk 9 tanaman yang lain, kita mendapatkannya dengan cara membeli di toko milik Crazy Dave.
Namun di pembahasan kali ini saya tidak akan membahas ke 49 tanaman sekaligus, karena terlalu banyak. Disini saya akan membagi postingan saya menjadi 4 part (4 bagian). Dan ini adalah pembahasan untuk part 1 atau bagian 1. Oke, sekarang langsung saja kita ke pembahasan mengenai Penjelasan Tanaman-Tanaman Di Game Plants vs. Zombies (part 1).
1. Peashooter.
Peashooter merupakan tanaman pertama yang kita dapatkan di permainan ini. Tanaman ini menembakkan kacang berwarna hijau untuk membunuh zombi.
Damage (tingkat kerusakan) : normal
Harga : 100
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
2. Sunflower.
Selanjutnya ada Sunflower. Tanaman ini berfungsi untuk menghasilkan matahari tambahan. Matahari tersebut digunakan untuk membeli tanaman lain. Dalam penggunaannya, disarankan agar kita menanam Sunflower dalam jumlah yang banyak.
Sun production (hasil produksi matahari) : normal
Harga : 50
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
3. Cherry Bomb.
Cherry Bomb adalah tanaman yang berbentuk 2 buah ceri berwarna merah, yang membunuh zombi dengan cara meledakkan diri. Jangkauan ledakannya sangat pendek, yaitu hanya 1 kotak ke semua arah dari tempat Cherry Bomb ditanam.
Damage (tingkat kerusakan) : massive (besar)
Harga : 150
Recharge (isi ulang) : very slow (sangat lambat)
4. Wall-nut.
Wall-nut adalah tanaman yang berbentuk kacang, yang berfungsi untuk melindungi tanaman lain. Sebelum melewati tanaman ini, para zombi harus memakannya terlebih dahulu sampai habis. Dan untuk menghabiskannya, zombi membutuhkan waktu yang cukup lama.
Toughness (tingkat kekerasan) : high (tinggi)
Harga : 50
Recharge (isi ulang) : slow (lambat)
5. Potato Mine.
Potato Mine masuk dalam kelompok tanaman peledak, yang membunuh zombi dengan cara meledakkan dirinya ketika diinjak oleh zombi. Namun ketika ditanam, Potato Mine masih berada di bawah tanah terlebih dahulu. Beberapa detik kemudian barulah tanaman ini muncul ke permukaan dan siap meledak.
Damage (tingkat kerusakan) : massive (besar)
Harga : 25
Recharge (isi ulang) : slow (lambat)
6. Snow Pea.
Snow Pea merupakan tanaman yang membunuh zombi dengan menembakkan kacang berwarna biru. Keistimewaan dari tanaman ini adalah memperlambat gerakan zombi, karena kacang biru yang ditembakkan bersifat dingin.
Damage (tingkat kerusakan) : normal, slows zombies (normal, memperlambat para zombi)
Harga : 175
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
7. Chomper.
Chomper adalah tanaman yang berbentuk seperti tanaman perangkap lalat Venus. Tanaman ini membunuh zombi dengan cara memakan zombi tersebut. Kemudian Chomper membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengunyah dan menelan zombi. Ketika sedang mengunyah, Chomper bisa dimakan oleh zombi lain ketika berada di dekatnya.
Damage (tingkat kerusakan) : massive (besar)
Harga : 150
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
8. Repeater.
Repeater merupakan tanaman yang menembakkan 2 kacang hijau sekaligus. Bisa dikatakan bahwa tanaman ini merupakan versi upgrade dari Peashooter. Dengan menembakkan 2 kacang sekaligus, otomatis zombi lebih cepat mati.
Damage (tingkat kerusakan) : normal for each pea (normal untuk setiap kacang)
Firing Speed (kecepatan menembak) : 2x (dua kali lebih cepat)
Harga : 200
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
9. Puff-shroom.
Puff-shroom adalah tanaman malam hari yang membunuh zombi dengan menembakkan senjata berupa bola kecil berwarna ungu. Tanaman ini adalah tanaman yang paling murah, yaitu hanya 0 (nol) matahari. Namun jangkauan tembakan dari Puff-shroom sangat pendek, yaitu hanya 3 kotak dari tempatnya ditanam.
Damage (tingkat kerusakan) : normal
Harga : 0
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
Tidur di siang hari
10. Sun-shroom.
Tanaman malam hari selanjutnya yang kita dapatkan di game Plants vs. Zombies adalah Sun-shroom. Tanaman ini berfungsi untuk menghasilkan matahari tambahan di malam hari. Jadi, Sun-shroom adalah tanaman pengganti Sunflower. Awalnya, tanaman ini berukuran kecil dan hanya menghasilkan matahari dengan harga 15. Namun beberapa saat kemudian, Sun-shroom membesar dan menghasilkan matahari dengan harga 25 (harga normal).
Sun production (hasil produksi matahari) : low, then normal (rendah, lalu normal)
Harga : 25
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
Tidur di siang hari
11. Fume-shroom.
Fume-shroom adalah tanaman malam hari yang membunuh zombi dengan menembakkan busa. Keistimewaan dari tanaman ini adalah busa yang ditembakkan menembus pintu kasa (screen door) yang dibawa oleh zombi. Jadi, Fume-shroom cocok digunakan untuk menghadapi Screen Door Zombie. Namun jangkauan tembakan dari Fume-shroom hanya 4 sampai 5 kotak dari tempatnya ditanam.
Damage (tingkat kerusakan) : normal, penetrates screen doors (normal, menembus pintu kasa)
Harga : 75
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
Tidur di siang hari
12. Grave Buster.
Grave Buster merupakan tanaman yang berfungsi untuk menghilangkan kuburan. Cara tanaman ini menghilangkan kuburan adalah dengan memakan kuburan tersebut. Grave Buster hanya bisa ditanam di atas kuburan.
Harga : 75
Recharge (isi ulang) : fast (cepat)
13. Hypno-shroom.
Hypno-shroom adalah tanaman malam hari yang mengalahkan zombi dengan cara menghipnotis zombi yang memakannya. Zombi yang terhipnotis berbalik arah dan menyerang zombi yang lain.
Harga : 75
Recharge (isi ulang) : slow (lambat)
Tidur di siang hari
Jadi itulah postingan mengenai Penjelasan Tanaman-Tanaman Di Game Plants vs. Zombies untuk part 1 atau bagian 1. Untuk melanjutkan membaca postingan ini ke part berikutnya, silahkan klik link yang sudah tersedia di bawah.
>> PART 2 << >> PART 3 << >> PART 4 <<
0 Komentar
Gunakan bahasa yang sopan saat berkomentar. Jangan melakukan spam. Komentar anda tidak segera dipublikasikan, melainkan harus menunggu persetujuan terlebih dahulu.
Please comment politely and DO NOT SPAM. Your comment will not be published immediately. It must wait for approval first.