Halo teman-teman Education And Entertainment sekalian, jumpa lagi dengan saya I Komang Tri Januariawan. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi tentang cara menonaktifkan suara yang otomatis terputar atau terdengar di video Facebook.
Pada saat kita melihat video di Facebook, misalnya di kabar beranda atau di grup, biasanya video tersebut terputar otomatis. Dan tidak hanya videonya yang terputar otomatis, namun tentunya suara di video tersebut juga otomatis terputar atau terdengar.
Namun sebenarnya kita bisa mengatur agar suara pada video tersebut tidak terputar atau tidak terdengar otomatis. Alasan dari menonaktifkan suara video otomatis tersebut adalah mungkin karena kita merasa sedikit terganggu dengan suara otomatis tersebut.
Lalu bagaimana cara menonaktifkan suara yang otomatis terputar atau terdengar di video Facebook? Silahkan baca informasi ini sampai habis.
Sebelum ke pembahasan cara menonaktifkan suara otomatis di video Facebook, kita coba dulu mencari kumpulan video-video Facebook. Sebagai contoh kita cari di menu Watch.
Bukti dari suara di video tersebut terputar otomatis adalah ikon audio atau speaker di kanan bawah video dalam keadaan aktif. Perhatikan 3 gambar dibawah.
Nah, karena kita sudah mengetahui bahwa suara videonya terputar otomatis, sekarang kita ke pembahasan cara menonaktifkan suara otomatis tersebut.
Kita klik tanda tiga garis berwarna biru yang berada di sebelah kanan atas. Setelah itu kita pilih Pengaturan & Privasi.
Lalu kita pilih Pengaturan.
Setelah itu kita scroll kebawah, dan pilih Media dan Kontak.
Sekarang kita perhatikan opsi "Video di Kabar Beranda Dimulai Dengan Suara". Opsi tersebut masih dalam keadaan on atau hidup.
Sekarang kita matikan opsi "Video di Kabar Beranda Dimulai Dengan Suara". Caranya klik lingkaran biru di sebelah kanan opsi tersebut, atau geser lingkaran biru tersebut ke kiri.
Jadi itu adalah cara untuk menonaktifkan suara yang otomatis terputar atau terdengar di video Facebook. Sekarang kita coba tonton lagi beberapa video di kabar beranda atau di Watch. Caranya kita kembali.
Kembali lagi.
Dan pilih Video di Watch.
Dan hasilnya, suara di video-video Facebook tidak terputar otomatis. Ini dibuktikan dengan ikon audio atau speaker yang tidak aktif, ditandai dengan adanya tanda silang pada ikon audio atau speaker tersebut. Bahkan ada bacaan "Ketuk untuk suara" pada salah satu video.
Jadi itulah pembahasan tentang cara menonaktifkan suara yang otomatis terputar atau terdengar di video Facebook. Semoga informasi ini bermanfaat untuk teman-teman semua, terutama untuk yang ingin melakukan hal yang sama. Mungkin kalian ada yang merasa sedikit terganggu oleh suara otomatis di video Facebook. Dengan mengikuti cara ini, kalian tidak akan lagi terganggu dengan hal tersebut.
Oke teman-teman, sekian dulu informasi dari saya. Terima kasih karena telah berkunjung ke blog ini. Saya mohon maaf apabila ada kekurangan di dalam penyampaian saya. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan bertanya melalui kolom komentar. Sampai jumpa di postingan lainnya.
Informasi ini juga tersedia dalam bentuk video. Dibawah ini adalah videonya.
0 Komentar
Gunakan bahasa yang sopan saat berkomentar. Jangan melakukan spam. Komentar anda tidak segera dipublikasikan, melainkan harus menunggu persetujuan terlebih dahulu.
Please comment politely and DO NOT SPAM. Your comment will not be published immediately. It must wait for approval first.