WELCOME TO MY BLOG HOPE YOU'RE INSPIRED AND MOTIVATED

Cara Menghilangkan Garis Horisontal Yang Tidak Bisa Di Hapus Di Microsoft Word

Selamat datang kembali di blog saya, teman-teman. Ada yang baru nih..... :) Kali ini kita membahas tentang suatu permasalahan yang terjadi di aplikasi penting komputer, yaitu Microsoft Word. Seberapa penting sih Microsoft Office Word ??? :( :) :D Ya iya lah. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi utama yang harus dimiliki para pengguna komputer, karena digunakan untuk mengerjakan tugas harian.

Lalu, masalah apa sih yang terdapat dalam Office Word ? Banyak bangetttt... Tapi yang sekarang dibahas juga banyak ??? :( Gak kok, cuma satu. :) And the problem is "Adanya garis horisontal di halaman kerja Word yang tidak bisa dihapus". Biasanya kalo ada karakter apapun, kita tinggal backspace atau delete aja, udah ilang. Tapi yang ini gak bisa hilang.






Nah, jika sudah terlihat garis seperti itu, bagaimana ? Ya kita langsung perbaiki (hilangkan). Gambar dibawah menunjukkan masih terdapatnya garis horisontal.


Pergi ke menu Page Layout.


Lalu di ribbon Page Background pilih Page Borders.


Di Borders and Shading, pindah ke tab Borders.


Lalu pilih None dan OK


Hilanglah garis horisontal tadi.


Gimana ? Dah bisa kan ? Gampang kok. Sekian dulu ya informasinya. Kita akan kembali lagi diinformasi lainnya. C U ......:)

Posting Komentar

0 Komentar